Pakai Kode Ini untuk Mencari Informasi Spesifik di Mesin Pencari / image: facebook.com/skripsimahasiswa |
Dalam dunia blogging, para blogger tentunya sedikit banyak sudah menguasai sifat dan karakter mesin pencari. Hal ini dimanfaatkan untuk selanjutnya mempelajari Search Engine Optimation (SEO). Namun bagi kalangan umum, dalam menggunakan fitur pencarian di google, bing, atau yang lain masih banyak yang belum memahami. Alias hanya sedekar tahu saja ada kolom pencarian untuk mencari informasi. Itu yang membuat kadangkala informasi yang muncul tidak sesuai dengan apa yang kita cari.
Namun, tahukan anda bila ternyata fitur mesin pencari juga bisa membaca perintah pencarian bila pengguna ingin menemukan artikel atau infomasi yang lebih spesifik? Berikut kami ulas:
- Tanda Minus (-), untuk mencari informasi dengan pengecualian. Contoh bila ingin mencari informasi Seo dengan mengecualikan kata tribunnews, maka kita hanya perlu menulis di kolom pencarian: Seo -tribunnews
- Tanda Kutip ("), untuk pencarian dua kata atau lebih. Contoh bila ingin searching artikel yang mengandung kata penghasilan blog akan meningkat, kami sarankan mengetik di di pencarian: "penghasilan blog akan meningkat".
- Tanda Tidle (~), bila ingin mencari informasi yang menyerupai. Misalnya kita ngetik: ~hukum
- Tanda XX (xx), apabila kita sedang mencari artikel dengan rentang waktu tertentu. Semisal kita ingin mencari artikel atau postingan berkaitan Joko Widodo pada rentang tahun 2018 sampai 2021, maka hanya perlu mengetik di borang pencarian: joko widodo 2018..2020
- Mencari format file, biasanya kita berselancar di internet tidak sebatas mencari artikel blog atau website. Melainkan juga ingin mencari file tertentu seperti jurnal, dokumen umum, atau naskah ilmiah. Maka yang harus menulis di pencarian google adalah: Filetype: doc hukum kekayaan intelektual.
Sekian artikel Ketik Kode Ini untuk Mencari Informasi Spesifik di Mesin Pencari ini kami sajikan, semoga bermanfaat dan bisa dimanfaatkan untuk pencarian spesifik.
Posting Komentar